TOPIK  

HARAPAN BARU : DEWAN KERJA RANTING SUNGAI GERINGGING DILANTIK DAN DIBERIKAN PEMBEKALAN

Sungai Geringging, Gerakan Pramuka Kwartir Ranting 030516 Kecamatan Sungai Geringging melantik sebanyak 17 orang Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega yang tergabung ke dalam kepengurusan Dewan Kerja Ranting Sungai Geringging masa bakti 2022-2025 bertempat di Bumi Perkemahan Batang Ceno, Kuranji Hulu, Sungai Geringging (22/1/2023).

Dewan Kerja dibentuk dengan tujuan memberikan kesempatan kepada Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan serta pengalaman pengelolaan organisasi dan kepemimpinan dalam sebagai upaya pengembangan pribadi dan pengabdian terhadap Gerakan Pramuka, masyarakat, bangsa dan negara.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua Kwartir Ranting Sungai Geringging bersama jajaran, Dewan Kerja Cabang Padang Pariaman, dan tentunya pengurus Dewan Kerja Ranting Sungai Geringging yang terdiri dari Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega terbaik.

Selain pelantikan, juga dilaksanakan pembekalan materi kepada seluruh pengurus Dewan Kerja Ranting Sungai Geringging guna menjadi acuan agar dapat menentukan program kerja yang berdasarkan pada Petunjuk Penyelenggaraan Dewan Kerja serta sesuai dengan arah dan rencana kerja Kwartir Ranting Sungai Geringging.

“Selain dilantik dan dikukuhkan, sebagai pengurus Dewan Kerja, tentunya terlebih dahuku kami juga harus diberikan pembekalan. Hal ini bertujuan agar seluruh anggota dapat lebih mudah menentukan arah program kerja sesuai dengan petunjuk penyelenggaraan dewan kerja yang berlaku”, ucap M. Rahenda Iqbal selaku Ketua Dewan Kerja Ranting Sungai Geringging terpilih.

Kak Bay Kati, Ketua Kwartir Ranting Sungai Geringging dalam sambutannya berpesan kepada seluruh pengurus Dewan Kerja Ranting Sungai Geringging masa bakti 2022-2025 agar senantiasa berperan aktif untuk lebih memajukan kegiatan dan program kerja serta menghasilkan output unggulan demi kemajuan Kwartir Ranting Sungai Geringging.

“Kakak-kakak DKR harus berjuang lebih keras dan berperan lebih aktif lagi hingga mampu melahirkan program-program yang unggul untuk kemajuan Pramuka Sungai Geringging ke depannya”, ujar Bay Kati.

-JoDy

----