Ulakan, Menjelang berakhirnya tahun ajaran 2022/2023, SMP Negeri 1 Ulakan Tapakis adakan rapat gabungan antara Pihak sekolah, Komite dan Alumni dari setiap angkatan. Rapat sendiri dilaksanakan di Ruang Kepala SMPN 1 Ulakan Tapakis pada Kamis (9/3) Pagi.
Agenda rapat sendiri ialah persiapan perpisahan kelas IX yang akan menyelesaikan studinya di SMPN 1 Ulakan Tapakis serta juga persiapan wisuda tahfidz untuk siswa-siswi yang telah menyelesaikan hafalannya.
Tahfidz sendiri menjadi program unggulan SMPN 1 Ulakan Tapakis sebagai bentuk meningkatkan nilai Imtak dan Imtek siswa-siswi serta juga bentuk meningkatkan kecintaan siswa-siswi terhadap Al-Qur’an.
Arman, S.Pd, M.M selaku kepala SMPN 1 Ulakan Tapakis menyampaikan bahwa tahfidz ini merupakan program unggulan sekolah yang baru berjalan beberapa bulan.
“Tahfidz ini merupakan program unggulan yang baru kita mulai kurang lebih 6 bulan. Alhamdulillah dari enam bulan tersebut telah melahirkan 11 siswa-siswi yang hafizh 1 juz, sementara 30 lainnya tinggal sedikit lagi akan mencapai hafalan 1 juz. Kita mengupayakan ke 30 orang siswa-siswi ini bisa hafizh sampai penilaian tim dari Kemenag nantinya. Dan tentu kita berharap yang 30 orang tadi bisa di wisuda semuanya siap lebaran nanti”. Ujar Kepala sekolah.
Ia juga mengucapkan Terima kasih kepada seluruh alumni yang telah berkontribusi besar dalam pelaksanaan program unggulan tahfidz di sekolah.
“Kami atas nama sekolah juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh alumni yang telah berkontribusi dalam jalannya program unggulan tahfidz di sekolah kita ini. Insya Allah itu semua akan menjadi amal jariyah bagi semuanya.”Tambah Arman yang juga putra asli Ulakan Tapakis tersebut
Senada dengan kepala sekolah tadi, Idarisma selaku pembina OSIS SMPN 1 UT juga menjelaskan bahwa kegiatan yang akan dilaksanakan adalah perpisahan untuk siswa-siswi kelas IX dan juga kegiatan wisuda tahfidz. Disamping dua agenda itu, nantinya juga direncanakan dilaksanakan reuni alumni SMPN 1 UT lintas angkatan “. Ujar pembina OSIS tersebut.
Tak lupa pula, Zulkarnaen selaku alumni tertua di SMPN 1 UT juga menyampaikan saran dan masukan terkait pelaksanaan kegiatan yang akan dilaksanakan nantinya.
“Saya berharap untuk lebih meriahnya tiga kegiatan kita tersebut, pembina OSIS mengatur jadwal pelaksanaan serta berapa dana yang dibutuhkan. Nanti kami dari alumni siap membantu untuk kesuksesan dan kelancaran acara tersebut. Karena kami sadar bahwa kami bisa seperti saat ini karena didikan guru-guru kami. Dan prestasi sekolah adalah kebanggaan kami sebagai alumni “. Ujarnya.
Soni Aprison yang juga perwakilan Alumni menjelaskan bahwa Alumni SMPN 1 UT siap mendukung kegiatan yang dilaksanakan oleh sekolah.
” Kami dari Alumni mendukung penuh kegiatan yang dilaksanakan oleh sekolah, kapan perlu kita ada kegiatan Pulang Basamo Alumni SMPN 1 UT untuk memeriahkan acara ini. ” Ucap Soni yang juga selaku Wali Nagari Tapakih tersebut.
Setelah melakukan diskusi dan tukar pendapat, akhirnya ditetapkan bahwa kegiatan Perpisahan, Wisuda tahfidz dan Reuni Akbar Alumni SMPN 1 UT seluruh angkatan akan dilaksanakan tanggal 29 April 2023 bertempat di SMPN 1 Ulakan Tapakis.
Kegiatan rapat ini sendiri dihadiri oleh Kepala SMPN 1 Ulakan Tapakis beserta guru-guru serta panitia acara, juga turut hadir Ketua Komite beserta anggota serta perwakilan Alumni SMPN 1 UT setiap angkatan. (SMP)